Blinkie Text Generator at TextSpace.net

Jumat, 03 Februari 2012

Satu Orang Tewas Akibat Wabah Salmonella di Inggris

London (ANTARA/Xinhua-OANA) - Wabah Salmonella di Inggris telah merenggut satu nyawa dan menyerang lebih dari 30 orang lagi, dan diduga memiliki kaitan dengan semangka, kata dua lembaga kesehatan, pekan ini.

Lembaga Perlindungan Kesehatan (HPA) mengatakan di dalam satu pernyataan bahwa wabah tersebut disebabkan oleh bakteri Salmonella Newport, satu dari varian rangkaian Salmonella.

Bakteri itu telah menyerang lebih dari 30 orang di Inggris, Wales dan Irlandia Utara sejak awal Desember 2011, dan satu orang telah tewas.

Beberapa kasus penyakit yang disebabkan oleh rangkaian yang sama telah dikonfirmasi di Skotlandia, Irlandia dan jerman.

Pemimpin Departemen Penyakit Gastrointestinal HPA,Dr Bob Adak mengatakan, "Meskipun terlalu dini untuk mengatakan dengan pasti apa penyebab infeksi tersebut, petunjuk awal memperlihatkan sejumlah orang jatuh sakit setelah makan semangka."


"Ini juga telah dilihat dalam kasus di Skotlandia dan Jerman, meskipun penyelidikan lebih lanjut sedang dilakukan," kata Dr. Bob Adak sebagaimana dikutip Xinhua --yang dipantau ANTARA di Jakarta, Jumat.

Lembaga Standar Makanan (FSA) mengatakan di dalam satu pernyataan bahwa badan tersebut telah diberitahu oleh HPA mengenai wabah itu dan kemungkinan sumber pencemar makanan.

Sementara itu,Direktur Lembaga Keamanan Pangan HPA, Alison Gleadle mengatakan, "Kami terus memantau situasi dan bekerja-sama secara erat dengan Komisi Eropa, negara lain, pemerintah lokal serta industri pangan, guna melakukan penyelidikan lebih lanjut."


"Sementara itu, penting bagi orang untuk mengikuti praktek kesehatan pangan ketika menyiapkan makanan. Selalu disarankan untuk mencuci buah dan sayuran sebelum mengkonsumsinya guna mengurangi resiko kemungkinan serangan penyakit."


Salmonella Newport menyebabkan penyakit yang sama dengan gejala lain penularan Salmonella dan gejala lain meliputi diare, muntah, sakit perut serta demam.